Adil Ka' Talino, Bacuramin Ka' Saruga, Basengat Ka' Jubata....

Kamis, 03 April 2008

Paska Memperkuat Iman


PERAYAAN Paskah (kebangkitan Yesus Kristus) masyarakat Dayak se-Kalbar diadakan di Auditorium Untan tadi malam. Ratusan umat Kristiani dari berbagai sub-suku Dayak di Pontianak mendatanginya.

Perayaan Paskah yang diselenggarakan Dewan Adat Dayak (DAD) Kota Pontianak ini juga dihadiri orang nomor satu Kalbar, Cornelis. Menurut ketua panitia perayaan, Tarsisius Ifan Sabandaf yang juga Ketua Sekretariat Bersama Kesenian Daerah (Sekberkesda) Paskah bersama ini memang baru pertama diadakan khususnya yang dikoordinatori DAD. Pelaksanaan ini katanya memberikan banyak nilai positif terutama dalam memperkuat iman umat Kristiani.

Pendapat itu juga disampaikan Gubernur, dalam kata sambutannya. Beliau berharap dengan semangat dan harapan paskah kali ini iman semakin diperkuat dalam cinta kasih, tidak hanya kepada sesama umat Kristiani tetapi pada umat beragama lain. Umat beragama jadi lebih menghargai sesama umat yang lain.

“Dengan semangat Paskah, agama apapun yang ada harus dihargai,” ucapnya.

Terakhir, Gubernur mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada panitia yang telah berhasil menyelenggarakan perayaan ini. Ke depan Ia mengingatkan agar lebih ditingkatkan lagi.

Sedangkan Ketua DAD Provinsi Kalbar, Thadeus Yus mengatakan perayaan ini dapat dijadikan ajang pertemuan umat Kristiani dari berbagai sub etnis Dayak dalam suasana yang lebih religius. Untuk diketahui bersama, Paskah kali ini adalah akibat dari gagalnya penyelenggaraan Natal bersama beberapa waktu yang lalu.■Krisantus/Borneo Tribune

0 komentar:

 
Copyright  © 2007 | Design by uniQue             Icon from : FamFamFam             Powered by Powered By Blogger