Adil Ka' Talino, Bacuramin Ka' Saruga, Basengat Ka' Jubata....

Kamis, 28 Januari 2010

Pemprov Luncurkan "Visit Kalbar 2010"

Bertepatan dengan malam pergantian tahun 2009 ke 2010, Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat meluncurkan "Visit Kalbar 2010" di halaman kediaman resmi gubernur di Kota Pontianak.

Acara peluncuran tahun kunjungan wisata itu ditandai dengan penekanan tombol oleh Gubernur Kalbar, Cornelis, dan pesta kembang api yang dimulai sejak pukul 23.30 WIB hingga detik-detik pergantian tahun 2009 ke 2010.
Acara itu juga diisi penandatanganan sampul "Visit West Kalimantan 2010", peluncuran perangko prisma "Visit West Kalimantan 2010" dan penandatanganan nota kesepahaman "mailing room" antara PT Pos Indonesia (persero) dan Pemerintah Provinsi Kalbar.
Acara yang berlangsung sejak pukul 20.00 WIB diramaikan dengan sejumlah hiburan musik dan tarian tradisional Kalbar.
Pertunjukan musik diisi oleh grup Perkusi Kebun Kopi, musik tradisional Syape, tarian Kembang Pesisir, tarian Dayak dan Tionghoa.
Selain itu juga tampil grup musik Arwana dan penyanyi Gisel Idol. Ribuan warga tampak memadati halaman rumah dinas gubernur dan Jalan Ahmah Yani yang menjadi tempat acara.
Wakil Wali Kota Pontianak, Paryadi, dalam sambutan saat acara tersebut, mengakui masih banyak kendala dalam pengembangan pariwisata di kota tersebut.
Menurut ia, saat ini Pontianak, sedang membangun "water front city" sebagai salah daya tarik wisata.
Selain itu, juga ada Tugu Khatulistiwa yang masih perlu kesepakatan pengelolaan lahan dengan TNI.
"Pemkot juga menyiapkan destinasi, sungai Kapuas sebagai ikon kota pontianak. Semua ini tak ada artinya tanpa dukungan pemprov," katanya.
Ia mengharapkan upaya maksimal yang dilakukan, mendapat perlindungan Tuhan Yang Maha Esa sehingga dapat mencapai tujuan yang diharapkan sesuai target 30 ribu wisatawan pada 2010.
Sementara Gubernur Cornelis menyatakan "Visit Kalbar 2010" adalah peluang dan kesempatan bagi Kalbar untuk mengundangan wisatawan sebanyak-banyak berkunjung ke daerah itu.
"Upaya kita harus didukung oleh berbagai pihak, instansi teknis dan masyarakat," katanya.
Gubernur berpesan kepada pemerintah kabupaten/kota untuk terus melakukan pembenahan obyek wisata infrastruktur, melaksanakan even daerah, meningkatkan sumber daya manusia dan sumber daya alam, mengintensifkan pelayanan, dan membuka akses kegiatan.

Baca Selengkapnya...
 
Copyright  © 2007 | Design by uniQue             Icon from : FamFamFam             Powered by Powered By Blogger